TAMAN BALEKAMBANG Tawangmangu: Tiket, Lokasi & Wahana

Taman Balekambang Tawangmangu, yang juga dikenal sebagai Taman Wisata New Balekambang Tawangmangu, merupakan destinasi wisata yang sempurna untuk dikunjungi bersama keluarga saat akhir pekan tiba. Terletak dekat dengan kawasan wisata Tawangmangu, taman miniatur ini menampilkan …

TAMAN BALEKAMBANG Tawangmangu: Tiket, Lokasi & Wahana

Taman Balekambang Tawangmangu, yang juga dikenal sebagai Taman Wisata New Balekambang Tawangmangu, merupakan destinasi wisata yang sempurna untuk dikunjungi bersama keluarga saat akhir pekan tiba.

Terletak dekat dengan kawasan wisata Tawangmangu, taman miniatur ini menampilkan berbagai landmark dunia yang ikonik sebagai latar belakang yang indah untuk berfoto. Dengan berada di taman ini, wisatawan akan merasakan sensasi petualangan melintasi berbagai negara di dunia.

Jam Buka:09.00 – 17.00
Harga Tiket:Rp 20.000 /orang
Kontak:+62 813-2826-3500
Kegiatan:Ketinggian, fotografi, bermain, bersantai
Waktu Kunjungan:Bebas
Alamat:Jl. Balaikambang, Kalisoro, Tawangmangu, Karanganyar, Jawa Tengah, Indonesia, 57792.
Fasilitas Umum:Mushola, Spot foto, Toilet, Warung, dan camping ground
Online Maps:Taman Wisata Balekambang Tawangmangu

Lokasi Taman Balekambang Tawangmangu

Taman ini berada di Jl. Balaikambang, Kalisoro, Tawangmangu, Karangananyar, Jawa Tengah. Wisata ini berada tidak jauh dari wisata Air Terjun Grojogan Sewu. Akses menuju lokasi wisata juga cukup mudah karena berada di kawasan wisata tawamangu.

Sedangkan rute menuju Taman Balekamabang, yaitu arahkan kendaraan menuju Jl. Lawu kemudian menuju Jl. Grojogan Sewu. Loaksi taman ini berada disebelah kiri jalan dan tidak jauh dari jalan utama.

Baca Juga: THE LAWU PARK Tawangmangu: Tiket, Lokasi & Spot Foto

Fasilitas Taman Balekamabang Tawangmangu

Objek wisata di Tawangmangu ini telah menyediakan berbagai macam fasilitas penunjang yang lengkap. Beberapa fasilitas diantaranya:

  • Mushola
  • Playground
  • Studio 3D
  • Wahana Permainan
  • Spot foto
  • Toilet

Harga Tiket Masuk Taman Balekambang Tawangmangu

Wisatawan yang akan memasuki objek wisata ini akan dikenakan biaya tiket masuk yang cukup terjangkau. Namun harga tiket untuk hari biasa dan akhir pekan berbeda.

Harga Tiket Masuk
Tiket Masuk WeekdayRp20.000
Tiket Masuk WeekendRp25.000
Tarif Parkir
MotorRp2.000
MobilRp5.000
BusRp10.000

Jam Buka Taman Balekambang Tawangmangu

Objek wisata ini buka setiap hari bagi wisatawan. Namun, jam buka saat hari biasa dan akhir pekan sedikit berbeda.

Jam Buka
Jam Operasional09.00 – 17.00 WIB

NB: Jam buka untuk akhir pekan biasanya lebih awal dibandingkan dengan hari biasa.

Daya Tarik Taman Balekambang Tawangmangu

TAMAN BALEKAMBANG Tawangmangu: Tiket, Lokasi & Wahana
taman wisata new balekambang tawangmangu foto (Image Source: Google.maps.com)

Taman Balekambang Tawangmangu menghadirkan konsep wisata foto yang menarik dengan berbagai spot menakjubkan untuk berfoto. Saat memasuki area wisata, pengunjung akan disambut oleh patung dinosaurus raksasa yang mengesankan. Selain itu, terdapat juga patung naga dan sandal raksasa yang menarik perhatian para pengunjung.

Selain spot foto yang menarik, taman ini juga menawarkan berbagai permainan anak-anak yang ringan dan menghibur. Pengunjung dapat menikmati wahana seperti jungkat-jungkit, ayunan, dan berbagai permainan lainnya tanpa perlu membayar biaya tambahan.

Baca Juga: Air Terjun Parang Ijo: Lokasi, Rute & Harga Tiket

Landmark Dunia

TAMAN BALEKAMBANG Tawangmangu: Tiket, Lokasi & Wahana
(Image Source: Google.maps.com)

Saat memasuki area kawasan landmark dunia, pengunjung akan disambut dengan gerbang kecil yang bertuliskan “I LOVE BK”. Tiang penyangganya terbuat dari kayu, memberikan kesan alami. Dari sini, pengunjung dapat dengan bebas melihat berbagai landmark dunia yang ada.

Di antara landmark tersebut, terdapat Mumi Mesir, Spinx, dan Piramida, Menara Pisa, Eiffel Tower, Merlion, Tembok Besar China, Tulisan Hollywood, Colosseum, Candi Borobudur, Arc de Triomphe, Patung Liberty, dan London Bridge. Ditambah lagi, terdapat juga spot foto terbaru yang menarik, yaitu air mancur Trevi.

Wahana Permainan Air

TAMAN BALEKAMBANG Tawangmangu: Tiket, Lokasi & Wahana
(Image Source: Google.maps.com)

Di samping menikmati berfoto, anak-anak juga dapat merasakan keseruan bermain air di waterboom. Terdapat kolam renang dangkal yang dilengkapi dengan berbagai permainan, seperti seluncuran air dan air mancur.

Selain itu, kolam renang tersebut dihiasi dengan berbagai figur menarik, seperti gurita raksasa, kuda laut, dan hewan air lainnya. Keberadaan figur-figur ini memberikan suasana yang semarak dan penuh keceriaan di dalam kolam renang tersebut.

Wisata Dekat Taman Balekambang Tawangmangu

Air Terjun Grojogan Sewu

Air Terjun Gerojogan Sewu memiliki ketinggian sekitar 81 meter dan dikenal dengan namanya yang menggambarkan keindahan aliran air yang melimpah. Meskipun dalam musim kemarau, debit air yang mengalir tetap besar dan melimpah, memberikan kesan bahwa ada ribuan air yang turun ke bawah.

Tawangmangu Wonder Park

Tawangmangu Wonder Park adalah destinasi wisata yang sempurna untuk liburan bersama keluarga. Tempat ini menawarkan beragam aktivitas yang seru dan menantang. Pengunjung dapat merasakan sensasi berkemah yang seru, mengikuti kegiatan outbond yang menantang, menunggang kuda dengan pemandangan alam yang indah.

Kesimpulan

Sekian artikel dari yawisata.com tentang wisata taman balekambang tawangmangu. Wisata di Tawangmangu ini sangat cocok untuk anda kunjungi bersama keluarga maupun orang tercinta.

Rate this post

Tinggalkan komentar