KEDUNG PENGILON BANTUL Lokasi & Tiket

Kedung Pengilon Jogja – Kedung Pengilon adalah salah satu tempat wisata alam di Bantul yang keberadaanya masih tersembunyi. Meski begitu, tempat ini sangat terjaga keaslianya sehingga membuat beberapa wisata senang bermain di tempat ini. Air …

KEDUNG PENGILON BANTUL Lokasi & Tiket

Kedung Pengilon Jogja – Kedung Pengilon adalah salah satu tempat wisata alam di Bantul yang keberadaanya masih tersembunyi. Meski begitu, tempat ini sangat terjaga keaslianya sehingga membuat beberapa wisata senang bermain di tempat ini.

Air Terjun Pengilon ini memiliki ketinggian sekitar 5 meter dengan air yang bersumber dari pegunungan. Saat musim kemarau, wisatawan dapat melihat air yang berwarna hijau tosca. Hal itu karena di sekitar air terjun terdapat tumbuhan yang masih rimbun.

Jam Buka:24 Jam
Harga Tiket:Rp. 5.000/orang
Kontak:
Kegiatan:Berenang, fotografi, bermain
Waktu Kunjungan:3 Jam
Alamat:Bangunjiwo, Kasihan, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia , 55751.
Fasilitas Umum:Mushola, Warung makan, dan Spot foto
Online Maps:View Maps

Alamat Air Terjun Pengilon Bantul

Objek wisata air terjun ini berada di Bangunjiwo, Kasihan, Bantul, Yogyakarta. Objek wisata ini berjarak sekitar 22 kilometer dari Pusat Kota Jogja dan membutuhkan waktu perjalanan sekitar 45 menit dengan menggunakan kendaraan pribadi.

Sedangkan rute menuju Wisata Kedung Pengilon cukup mudah, yaitu arahkan kendaraan menuju Pabrik Gula Madukismo selanjutnya menuju daerah Kasongan. Setelah itu Anda bisa bertanya ke warga sekitar untuk bisa sampai tempat wisata.

Baca Juga: AIR TERJUN LEPO DLINGO Tiket & Lokasi

Fasilitas Kedung Pengilon

Meskipun masih dikelola oleh masyarakat sekitar, namun tempat ini memiliki fasilitas yang tergolong cukup lengkap namun ada juha yang ala kadarnya. Beberapa fasilitas yang dapat digunakan oleh wisatawan yaitu:

  • Kamar mandi
  • Toilet
  • Tempat parkir
  • Penyewaan Ban
  • Warung

Harga Tiket Masuk Kedung Pengilon

Wisatawan yang akan menikmati kesegaran di air terjun ini akan dikenakan harga tiket yang sangat terjangkau. Namun harga tiket belum termasuk dengan biaya parkir dan sewa pelampung.

KategoriHarga
Tiket MasukRp 5.000
PelampungRp 5.000
Parkir MotorRp 3.000
Parkir MobilRp 5.000

Jam Buka

Wisata Kedung Pengilon Bantul buka setiap hari selama 24 jam.

Jam Operasional
Setiap hari24 jam

Perjalanan Menuju Air Terjun

KEDUNG PENGILON BANTUL Lokasi & Tiket
kedung pengilon foto (Image Source: Instagram/winarto6418)

Untuk sampai di air terjun ini wisatawan harus berjalan kaki terlebih dahulu menyusuri jalan setapak sejauh 200 meter. Kedung Pengilon Pajangan Bantul ini memiliki ketinggian air terjun kurang lebih 10 meter. Di Bagian bawah terdapat kolam yang dapat digunakan untuk berenang.

Warga setempat memperboleh wisatawan untuk bermain atau berenang tersebut. Namun wisatawan harus sedikit berhati-hati karena kedalaman kedung ini belum diketahui secara pasti.

Mitos Curug

Perlu anda ketahui, wisata kedung pengilon tidak hanya berada di  Bantul saja, tapi juga ada yang berada di wisata Kendal. Kedua wisata tersebut sama-sama menyuguhkan pemandangan air terjun yang sangat indah.

Nama Kedung Pengilon sendiri memiliki arti tersendiri, yaitu sebagai tempat berkaca. Istilah tersebut berarti tempat ini memiliki air yang sangat jernih sehingga dapat digunakan untuk bercermin.

Baca Juga: TOP 25 Tempat Wisata di Kulon Progo Terbaru 2022

Pesona Keindahan Air Terjun

KEDUNG PENGILON BANTUL Lokasi & Tiket
kedung pengilon jogja (Image Source: Instagram/kartikajahja)

Wisata Kedung Pengilon Pajangan Bantul memiliki warna air yang sangat jernih sehingga kolam dibawahnya akan berwarna biru-kehijauan. Selain memiliki air yang jernih, saking jernihnya wisatawan juga dapat melihat batuan kapur yang berada di dasar kolam.

Bermain air dengan meloncat dari tebing tentu akan menjadi liburan yang menyenangkan. Nah bagi Anda yang tidak bisa berenang, Anda juga bisa menyewa pelampung yang sudah di sedikan oleh pihak pengelola.

Wisata Dekat Kedung Pengilon

Curug Banyunibo

Curug Banyunibo adalah salah satu objek wisata alam jogja dengan ketinggian air terjun kurang lebih 10 meter. Tempat ini memiliki air yang sangat jernih, wisatawan juga dapat leluasa bermain ditempat ini namun harus sedikit berhati-hati karena memiliki bebatuan yang cukup licin.

Alamat Curug Banyunibo berada di Kabrokan Kulon, Sendangsari, Pajangan, Bantul, Yogyakarta.

Curug Pulosari

Curug Pulosari juga menjadi salah satu wisata air terjun di Bantul yang menawarkan pemandangan alam yang sangat indah. Curug ini memiliki ketinggian air terjun sekitar 5 sampai 10 meter.

Alamat Curug Pulosari berada di Sendangsari, Kecamatan Pajangan, Bantul. Yogyakarta.

Kesimpulan

Berikut di atas artikel dari yawisata.com tentang wisata air terjun kedung pengilon bantul yogyakarta yang bisa Anda jadikan tujuan ketika sedang bersepeda atau liburan.

Rate this post

Tinggalkan komentar