Luqman Hakim Seorang lulusan S1 Teknik Sipil yang lahir dan besar di Yogyakarta. Sejak lama saya tertarik pada keindahan alam di sekitar saya. Hobi menulis tempat-tempat wisata menarik terutama yang berkaitan tentang alam.

Tour Korea Murah, Wisata Sembari Napak Tilas Lokasi Syuting Drakor

2 min read

C7ATk833JQqe09qC7A2J8X0FiE2AQAQBOIp0mP9JOIyg

Korea Selatan adalah salah satu negara yang sering menjadi incaran para wisatawan mancanegara, tidak terkecuali Indonesia. Tour Korea murah bisa mengantarkan Anda menjelajahi berbagai objek wisata di Negeri Ginseng sembari napak tipas tempat syuting drakor.

Bukan hanya mendunia soal K-pop atau K-dramanya, Korea juga kondang lantaran destinasi wisata yang ada di dalamnya luar biasa menakjubkan. Dengan empat musim yang berbeda, Korea siap menjamu wisatawan dengan berbagai keindahan yang tidak bakal Anda temukan di negara lainnya.

Eksplor Negeri Ginseng Bersama Tour Korea Murah

Penerbangan Jakarta ke Seoul ke Seoul memakan waktu kurang lebih 7 jam tanpa transit. Rasa lelah di perjalanan bisa hilang setelah menyaksikan keindahan wisatanya.

Dengan menggunakan jasa tour, Anda tidak perlu lagi kebingungan harus kemana setibanya di Seoul. Namun, ada beberapa destinasi yang sayang jika Anda lewatkan.

Berikut ini adalah beberapa objek wisata di Korea Selatan yang bisa Anda sambangi ketika liburan nanti.

Nami Island

Nami Island atau Pulau Nami merupakan destinasi wisata yang populer di Korea. Mulanya tempat ini adalah puncak bukit yang kemudian disulap menjadi pulau. Pemerintah Korea membangun Bendungan Cheongpyeong dengan meningkatkan ketinggian air di sekitarnya.

Meski terbilang kecil, di Pulau Nami bisa melakukan banyak aktivitas seru. Mengabadikan momen liburan dengan berfoto di antara pohon yang berjajar atau mengelilingi pulau dengan sepeda. Nami Island ini juga menjadi salah satu lokasi syuting drama “Winter Sonata”.

Istana Gyeongbok

Menggunakan paket tour Korea Murah, sayang jika tidak singgah di peninggalan Dinasti Joseon ini. Istana Gyeongbokgung merupakan istana pertama yang menjadi tempat tinggal resmi keluarga kerajaan Dinasti Joseon.

Objek wisata sejarah yang berada di utara Kota Seoul ini mempunyai bangunan unik dengan wilayahnya yang luas. Istana Gyeongbokgung juga menjadi satu-satunya istana yang mempunyai empat gerbang utama yang masih ada hingga sekarang.

Supaya vibes Koreanya terasa, di sini Anda bisa mencoba Hanbok (baju tradisional Korea). Selanjutnya, eksplor istana yang sudah dibangun sejak tahun 1395 dan jangan lupa potret momen Anda di Gyeongbokgung Palace ini.

Itaewon Street

Bagi para penikmat drakor, mungkin sudah tidak asing lagi dengan tempat ini. Itaewon Street adalah jalanan yang moncer setelah jadi lokasi syuting drama “Itaewon Class”.

Itaewon sendiri merupakan pemukiman di mana ada banyak orang asing, lebih dari 20.000 orang, yang tinggal di dalamnya. Lokasi Itaewon berada di distrik Yongsan-gu, Seoul, Korea Utara.

Bagi para wisatawan Islam, paket tour Korea murah juga menawarkan kunjungan ke Masjid Sentral Itaewon. Masjid ini merupakan masjid terbesar di Korea Selatan, letaknya di Hannam-dong.

Starfield COEX Mall

Rekomendasi tempat wisata Korea ala drakor yang bisa Anda singgahi selanjutnya adalah Starfield COEX Mall. Ini merupakan objek yang mengombinasikan antara pusat perbelanjaan, hiburan, pariwisata, hingga perpustakan di dalamnya.

Penggemar K-drama tentunya tidak asing dengan drama “Goblin”, bukan? Starfield Library di COEX Mall pernah dipakai syuting drama tersebut.

Berada di tengah-tengah mall, Starfield Library jadi perpustakan dengan suasana yang Instagramable. Untuk lokasinya berada di Yeongdong-daero, Gangnam-gu, Seoul.

Trip Korea Bersama Sentosa Wisata

Liburan ke luar negeri memang bukan hal mudah. Namun kali ini Anda tidak perlu khawatir jika ingin jelajah keindahan Negeri Ginseng.

Sentosa Wisata hadir sebagai agen perjalanan profesional yang sudah mengantongi izin. Anda akan diajak untuk menikmati destinasi wisata terbaik seperti rekomendasi di atas.

Selain itu, Anda juga berkesempatan menyambangi Everland Theme Park, Bukchon Hanok Village, Namsan Seoul Tower & Love Lock, dan berbelanja di Myeongdong Street.

Bersama travel trip terpercaya dari Sentosa Wisata, Anda bisa puas memanjakan mata sembari napak tilas tempat-tempat syuting drama Korea. Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut terkait paket tour ke Korea murah di sini.

Rate this post
Luqman Hakim Seorang lulusan S1 Teknik Sipil yang lahir dan besar di Yogyakarta. Sejak lama saya tertarik pada keindahan alam di sekitar saya. Hobi menulis tempat-tempat wisata menarik terutama yang berkaitan tentang alam.

3 Rekomendasi…

Luqman Hakim
1 min read

3 Rekomendasi…

Luqman Hakim
2 min read

6 Tempat…

Luqman Hakim
3 min read

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *