Richie The Farmer Garden merupakan salah satu tempat wisata sekaligus penginapan di Sentul, Bogor. Tempat wisata ini mengusung konsep peternakan Amerika lengkap dengan bangunan yang indah ditambah lagi dengan suasana alam pegunungan Bogor yang begitu syahdu, menjadikan tempat ini begitu indah.
Richie’s Garden tidak dikhusukan bagi bagi wisatawan yang akan menginap. Wisatawan juga bisa menikmati keindahan tempat ini tanpa perlu menginap. Disini wisatawan dapat menikmati berbagai fasilitas, mulai dari kolam renang, restoran, serta wahana permainan.
Jam Buka: | 08.00-17.00 WIB |
Harga Tiket: | Gratis – Rp 5.000.000 |
Kontak: | +62 812-8500-8286 |
Kegiatan: | Bermain, Berfoto, Bersantai, Kuliner, Menginap |
Waktu Kunjungan: | Bebas |
Alamat: | Cijayanti, Babakan Madang, Bogor, Jawa Barat, Indonesia, 16810 |
Fasilitas Umum: | Wahana Permainan, Spot foto, Kuliner, Mushola, Foodcourt, |
Online Maps: | Richie Garden |
Lokasi Richie The Farmer
Richie Garden Resto & Villa berada di Desa Cijayanti, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Berjarak kurang lebih 20 kilometer dari pusat Kota Bogor dan membutuhkan waktu perjalanan 45 menit dengan berkendara menggunakan kendaraan pribadi.
Sedangkan rute menuju Richie Garden Sentul, Anda bisa langsung menuju ke Jalan Raya Dramaga kemudian menuju Jalan Raya Cibadak kemudian menuju Ciampea di Cipambuan. Ikuti jalan tersebut sampai ke Jalan Gunung Batu hingga menemukan papan penunjuk arah menuju lokasi wisata.
Fasilitas Richie The Farmer
Tempat wisata di Bogor ini memiliki fasilitas yang lengkap dan memadai. Berikut ini beberapa fasilitas yang dapat digunakan wisatawan:
- Villa
- Camping area
- Restoran
- Toko oleh-oleh
- Kolam renang
- Gathering Hall
- Taman
Tiket Masuk Richie The Farmer
Wisatawan yang akan memasuki objek wisata sentul ini untuk berwisata tidak dikenakan biaya tiket masuk alias gratis. Namun bagi yang ingin menikmati kuliner di restoran dan menginap akan dikenakan biaya sendiri.
Jenis Tiket dan Penginapan | Harga |
Tiket Masuk | Gratis |
Richie House 3 | Rp4.000.000 |
The Pavilliun | Rp3.000.000 |
Richie House 5 | Rp2.750.000 |
Richie House 2 | Rp5.000.000 |
Richie House 4-1 dan 4-2 | Rp2.000.000 |
Richie House 6 | Rp3.500.000 |
Jam Buka Richie The Farmer
Wisatawan bisa mengunjungi objek wisata ini setiap hari karena memang buka 24 jam. Namun di beberapa hari tertentu jam buka berbeda.
Hari | Jam Buka |
Senin – Kamis | 08.00 – 17.00 |
Jumat | 13.00 – 17.00 |
Sabtu – Minggu | 08.00 – 20.00 |
Daya Tarik Richie The Farmer
Richie Lake House Sentul menawarkan suasana yang damai dan menyenangkan dengan udara pegunungan yang segar. Tidak heran jika tempat ini menjadi salah satu wisata kuliner terbaik di Bogor serta menjadi pilihan keluarga untuk berlibur.
Disini, wisatawan juga dapat menikmati kolam renang yang berbentuk lingkaran yang menghadap langsung ke area perbukitan hijau. Tidak hanya itu saja, di sebelah kolam renang juga terdapat sebuah ruangan dengan dinding kaca yang sering digunakan untuk acara pernikahan dan lain-lain.
Kolam Renang Lingkaran
Aktivitas yang wajib tidak boleh Anda lewatkan ketika sedang berada di tempat wisata Sentul ini yaitu berenang. Richie the farmer sentul menawarkan fasilitas kolam renang dengan pemandangan alam yang indah, yakni pemandangan Gunung Salak yang menakjubkan.
Di sini terdapat dua jenis kolam renang, yakni kolam yang berukuran besar dan kolam yang berukuran kecil. Meskipun tidak terlalu besar, kedua kolam ini sangat cukup untuk memberikan kesegaran dan kepuasan dalam berenang atau bersantai.
Penginapan Ala Amerika
Bangunan fisik di Richie Garden Resto & Villa memiliki keunikan dengan mengusung konsep pertanian ala Amerika. Bangunan ini difungsikan sebagai penginapan bagi para wisatawan, namun tidak perlu khawatir karena hanya bagian luarnya yang dirancang mirip bangunan peternakan.
Villa-villa di sini dapat menampung banyak wisatawan. Terdapat sekitar 6 villa yang memiliki kapasitas kamar tidur mencapai 160 kamar. Selain itu terdapat berbagai macam fasilitas penunjang seperti kamar tidur, dapur, water heater, AC, peralatan masak, TV, dan masih banyak lagi.
Baca Juga: Mandapa Kirana Resort Sentul: Tiket, Lokasi & Foto
Camping Area
Tempat ini tidak hanya menyediakan villa mewah, tetapi juga memberikan opsi penginapan berupa berkemah. Secara umum, area perkemahan di sini sering digunakan untuk kegiatan pramuka atau perkemahan lainnya. Sasaran utama dari fasilitas perkemahan ini adalah para pelajar yang akan mengadakan kegiatan pramuka.
Wisata Kuliner
Richie Garden Resto Sentul menyajikan beragam hidangan di restorannya. Harga menu richie the farmer yang ditawarkan cukup beragam dan murah dikantong tentunya. Untuk makanan, terdapat pilihan seperti tempe mendoan, siomay, ayam, risoles, tahu goreng, hingga pisang goreng.
Sementara itu, untuk menu nasi, tersedia sate, sop, soto, nasi timbel, iga penyet, ikan, ayam, dan mie. Harga menu cukup bervariasi, mulai dari Rp 10.000 hingga Rp 150.000 ribu. Wisata ini memberikan kesempatan bagi wisatawan untuk menikmati hidangan dengan nilai yang sepadan di restoran yang nyaman dan bergaya modern ini.
Wisata Dekat Richie The Farmer
Taman Budaya Sentul City
Taman Budaya Sentul merupakan salah satu tempat wisata di Sentul yang menawarkan pemandangan alam berupa Gunung Pancar dan Gunung Gede. Selain itu, wisatawan juga dapat melakukan berbagai aktivitas seperti memanah, flying fox, high rope adult, dan masih banyak lagi.
Eco Art Park Sentul
Eco Art Park sentul merupakan kawasan wisata yang berada di Sentul City yang resmi beroperasi pada tahun 2012 lalu. Taman ini dibangun dengan konsep taman pengetahuan atau science park serta sculpture park.
Kesimpulan
Berikut informasi dari yawisata.com tentang wisata Richie The Farmer Sentul. Wisata ini memberikan kesempatan bagi pengunjung untuk menikmati kehidupan petani amerika sehari-hari.