CURUG PULOSARI Bantul: Tiket, Jam Buka & Spot Foto

Air Terjun Curug Polosari merupakan salah satu satu destinasi wisata air terjun yang tidak pernah sepi oleh wisatawan, terutama saat musim liburan seperti sekarang ini. Wisata bantul ini memang menyimpang keindahan tersendiri bagi wisatawan yang …

CURUG PULOSARI Bantul: Tiket, Jam Buka & Spot Foto

Air Terjun Curug Polosari merupakan salah satu satu destinasi wisata air terjun yang tidak pernah sepi oleh wisatawan, terutama saat musim liburan seperti sekarang ini. Wisata bantul ini memang menyimpang keindahan tersendiri bagi wisatawan yang mengunjunginya.

Curug Pulosari Bantul adalah wisata air terjun di Bantul yang memiliki ketinggian kurang lebih 5 sampai 7 meter. Meski begitu, tempat ini memiliki air yang sangat bersih. Terdapat juga sebuah kubangan yang berada di bawah air terjun.

Jam Buka:24 jam
Harga Tiket:Rp 2.500/orang
Kontak:
Kegiatan:Ketinggian, fotografi, bermain, bersantai
Waktu Kunjungan:3 Jam
Alamat:Krebet, Sendangsari, Pajangan, Krebet, Sendangsari, Kec. Bantul, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55751
Fasilitas Umum:Mushola, Spot foto, Toilet, Warung, dan camping ground
Online Maps:Pintu Langit Dahromo

Lokasi Curug Pulosari

Alamat Curug Pulosari berada di Njrung, Desa Sendangsari, Kecamatan Pajangan, Bantul, Yogyakarta. Jarak objek wisata air terjun ini dari Alun-Alun kota Bantul sekitar 8 kilometer dan membutuhkan waktu tempuh kurang lebih 25 menit dengan kendaraan motor.

Sedangkan rute menuju Curug Pulosari dari Kota Jogja, arahkan kendaraan menuju Jl Bangunjuwo kemudian menuju Jl. Pandu Dewonto. Setelah itu anda dapat menggunakan Google Maps atau bertanya masyarakat setempat.

Baca Juga: CURUG BANYUNIBO BANTUL & 3 Pesona Alam

Fasilitas Curug Polosari

Objek wisata ini memiliki beberapa fasilitas yang cukup lengkap, Beberapa fasilitas yang dapat wisatawan gunakan diantaranya sebagai berikut:

  • Tempat parkir
  • Mushola
  • Warung makan
  • Toilet
  • Penyewaan Ban

Tiket Masuk Curug Polosari

Wisatawan yang akan masuk ke objek wisata ini akan dikenakan biaya tiket masuk yang sangat terjangkau.

Harga Tiket Masuk
Tiket MasukRp2.500
Ban PelampungRp5.000
Tarif Parkir
MotorRp2.000
MobilRp5.000
BusRp10.000

Penginapan Dekat Curug Polosari

Berikut ini beberapa penginapan dekat lokasi air terjun pulosari bantul yang dapat anda pilih:

Nama HotelHarga
Joglo Pari GuesthouseRp 225.000
Hotel Pondok GajahRp 207.000
Rajaklana Resort And Spa JogjaRp 537.000

NB: Beberapa hotel menerapkan sistem pasangan syariah.

Jam Buka

Curug Pulosari buka setiap selama 24 jam.

Jam Operasional
Setiap hari24 jam

Daya Tarik Curug Pulosari

CURUG PULOSARI Bantul: Tiket, Jam Buka & Spot Foto
Image Source: Google.maps.com

Curug Pulosari memiliki tinggi yang tidak terlalu tinggi, hanya sekitar 5-7 meter. Airnya mengalir melalui tebing batu yang sangat indah. Kolam alami ini terdiri dari dua tingkat, dengan warna hijau toska yang sangat indah.

Ketika musim hujan tiba, aliran airnya menjadi banyak dan deras, tetapi saat musim kemarau, aliran airnya sangat sedikit. Air yang jatuh dari Curug Pulosari langsung ditampung oleh kolam yang terletak di bawahnya.

Berenang

CURUG PULOSARI Bantul: Tiket, Jam Buka & Spot Foto
Image Source: Google.maps.com

Liburan ke tempat wisata air akan terasa kurang lengkap jika tidak berenang. Ketika suasana sepi, kamu bisa merasakan sensasi berenang di kolam alami pribadi.

Pada musim kemarau, kedalaman kolam hanya sekitar 1 meter saja. Namun, saat musim hujan, kedalamannya bisa lebih dari itu. Kamu perlu berenang mendekati aliran air curug, lalu naik ke tebing batu. Duduklah di sana dan biarkan air mengalir ke tubuhmu.

Baca Juga: PINTU LANGIT Dahromo: Tiket Masuk, Lokasi & Jam Buka

Berfoto

Ada satu lagi yang tidak boleh kamu lewatkan, yaitu mengabadikan keindahan alam Curug Pulosari. Biarkan keindahan alam dan curug ini dapat dinikmati oleh orang lain, meskipun melalui foto atau video.

Wisata Dekat Curug Pulosari

Curug Banyunibo

Curug Banyunibo merupakan wisata air terjun jogja yang memiliki ketinggian air terjun sekitar 10 meter. Disini wisatawan dapat leluasa berenang atau bermain air disekitar air terjun.

Kedung Pengilon

Kedung Pengilon mjuga menjadi salah satu wisata air terjun bantul yang cukup menarik untuk dikunjungi. Air terjun ini memiliki air yang cukup deras dan jernih. Disekitar air terjun terdapat pepohonan hijau yang akan menambah suasana alam semakin terasa.

Kesimpulan

Sekian artikel dari yawisata.com tentang wisata curug pulosari bantul. Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi anda.

Rate this post

Tinggalkan komentar